Nero BurnLite 10


Siapa sich yang tidak kenal nero?? Nero merupakan salah satu software terbesar dalam hal burning data ke CD/DVD (copy data ke CD/DVD). Nero menjadi favorit para pemakai software burning karena kemudahannya dan kelengkapannya. Nero biasanya mengeluarkan versi terbaru dengan mematok harga yang lumayan mahal. Mau tidak mau pasti kita cari yang bajakan alias crack-nya. Tapi sekarang itu sudah tidak perlu lagi. Karena nero BurnLite 10 terbaru ini gratis lho…
Nero Burnlite 10 versi gratis ini menawarkan tool-tool dasar untuk nge-burning data ke CD/DVD, membuat file image seperti .ISO, .UDF, ISO/UDF. Nero Burnlite 10 (v 10.0.10500) merupakan versi paling baru di tahun 2010 ini. Versi ini sudah kompatibel dengan semua Windows 7, Vista, dan XP. Mendukung media apapun untuk burning data seperti CD-R, DVD-R, CD-RW, DVD -RW, DVD-RAM.
Namun, Nero BurnLite 10 ini hanya memasukan tool dasar untuk authoring CD atau DVD dan perekam gambar. Ini tidak termasuk fitur-fitur tambahan dan fungsionalitas seperti musik ripping (rip audio CD ke MP3), foto slide builder dan banyak lagi. Fasilitas tersebut hanya tersedia pada Nero Burning ROM dan Multimedia Suite (versi berbayar).
Jika kamu (hanya) mencari burner CD / DVD / disc gambar perangkat lunak dan tidak memerlukan fitur lain maka versi Lite sudah cukup untuk kamu. Apalagi Nero BurnLite 10 ukuran download lebih kecil dari versi lengkap dan keuntungan lainnya adalah tentu saja lebih ringan.
Tertarik ingin mencoba Nero BurnLite 10?? Kamu hanya perlu mengunjugi situs resminya yang beralamat:
http://www.nero.com/eng/downloads-nbl-free.php
Disana kamu hanya perlu memasukan alamat email kamu dan kamu siap untuk men-download Nero BurnLite 10
Nero BurnLite 10 9 Out Of 10 Based On 10 Ratings. 9 User Reviews.
Share 'Nero BurnLite 10' On ...

Ditulis oleh: TIAR -

Belum ada komentar untuk "Nero BurnLite 10"

Posting Komentar